Oct 2, 2012

Prototipe Meja Isi Ulang Secara Nirkabel

Prototipe Meja Isi Ulang Secara Nirkabel


Perusahaan Kokuyo Furniture Co,Ltd akan menghadirkan sebuah teknologi dengan inovasi terbaru yaitu prototipe meja wireless charging atau pengisian secara nirkabel . Proyek ini dikembangkan bekerjasama dengan Murata dan Intel. Pembuatan meja ini dilatarbelakangi oleh kebutuhan akan pengisian perangkat mobile tapi terbebas dari kabel AC adaptor konvensional, maka pengisian secara nirkabel untuk perangkat atau gadget merupakan solusinya. 

Meja Kokuyo ini akan mengisi ulang baterai perangkat atau gadget secara nirkabel hanya dengan meletakkannya diatas meja yang memungkinkan transmisi daya secara nirkabel sebesar 25 watt. Meja ini memiliki dua ukuran yaitu lebar 700mm dan panjang 2400mm, serta lebar 966mm panjang 1852mm. Meja ini sangat sesuai jika digunakan di kantor saat rapat. Sehingga anda tidak sibuk mencari colokan listrik ketika perangkatnya kehabisan baterai.

Prototipe Meja Isi Ulang Secara Nirkabel
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon