Mar 3, 2013

Yamaha New XEON RC Semakin Tak Tertandingi

Yamaha New XEON RC Semakin Tak Tertandingi


Yamaha sebagai produsen sepeda motor terkemuka di Indonesia, begitu melekat di hati rakyat dengan produk-produk inovatifnya dengan desain yang keren, cepat dan teknologi yang canggih. Bahkan sekarang Yahama semakin merajai pasar sepeda motor di Indonesia.

Yamaha menjadi pelopor dari lahirnya beberapa jenis motor yang menjadi tren dalam bidang otomotif saat ini. Yamaha Mio salah satunya yang menjadi pelopor motor matic di Indonesia. Selain karena desainnya yang trendy dan praktis membuat sepeda motor Yamaha ini laku dipasaran. Walaupun awalnya dianggap sebagai motor untuk kaum hawa, tetapi kini sepeda motor matic tidak hanya digandrungi oleh kaum Hawa tetapi juga kaum Adam, karena kelincahannya, praktis, hemat dan multifungsi.

Begitu juga dengan sepeda motor sportnya, melalui sepeda motor Yamaha V-Ixion tampil begitu fenomenal dan merajai motor sport Indonesia. Yamaha semakin tak tertandingi oleh kompetitornya apalagi Yamaha sudah menggunakan teknologi Fuel Injection yang membuat sepeda motor menjadi hemat BBM (Bahan Bakar Minyak) dan ramah lingkungan.

Pembeli Yamaha V-Ixion sampai harus indent dan menunggu beberapa bulan karena stok terbatas dan ludes dimana-mana, sedangkan permintaan masih sangat tinggi waktu itu. Maka tidak heran Yamaha V-Ixion mampu terjual sebanyak 1 juta unit dalam kurun waktu 5 tahun tepatnya di Tahun 2012. Ini sebuah prestasi tersendiri bagi Yamaha yang mencatat rekor penjualan motor paling laris di Indonesia.

Di Tahun 2013 ini Yamaha kembali mengeluarkan produk terbarunya yang diberi nama YAMAHA New XEON RC. Sepeda motor jenis matic dengan mesin injection ini memiliki kelebihan dibandingkan dengan produk sejenis di pasaran sepeda motor tanah air.


Berikut Fitur YAMAHA New XEON RC :
  1. Aerodinamic Cover Design. Desain bodi yang terinspirasi dari pesawat tempur yang aerodinamis membuat motor matic ini semakin lincah dan cepat akselerasinya. Pada bagian depan sepeda motor ini dilengkapi dengan sistem Auto Head-Light On dimana pada saat sepeda motor dinyalakan maka lampu akan menyala sesuai dengan aturan berlalu lintas di Indonesia yang mengharuskan menyalakan lampu pada saat menjalankan sepeda motor baik siang maupun malam untuk mengurangi kecelakaan. 
  2. Large Capacity Luggage. Kapasitas bagasi yang luas sehingga dapat menyimpan helm, jas hujan dan perlengkapan lain di dalamnya yang mendukung aktivitas harian penggunanya. 
  3. Smart Lock System. Fitur pintar ini dapat mengunci kendaraan agar tidak turun atau jalan sendiri terutama digunakan pada saat jalan menanjak atau menurun. 
  4. After Burner Jet Tail Lamp. Lampu belakang di desain secara futuristik, sporty dan lebih terang tetapi tidak menyilaukan pengguna kendaraan yang lain. 
  5. Sporty Striping & Dinamic Color. Perpaduan warna striping pada sepeda motor Yamaha, memang yang paling diminati oleh penggunanya karena tampil lebih sporty, trendy dan lebih tegas. 
  6. Integrated Key Shutter. Kunci sepeda motor ini dilengkapi dengan penutup sebagai pengaman ganda agar terhindar dari pencurian dan juga sebagai pembuka bagasi. 
  7. Muscular & Sporty Muffler. Knalpot lebih gagah dan bertenaga yang diadopsi dari Yamaha T-Max yang powerful. 
  8. DiASil Cylinder & Forged Piston. Silinder dan piston yang ada di dalam Yamaha New Xeon RC ini lebih kuat, awet dan ringan sehingga tidak mudah rusak. 
  9. Sporty Casting Wheel & Colored Pin Stripe. Velg motor biasanya dicat warna gelap dan monokrom, tetapi Yamaha New Xeon RC ini tampil lebih sporty dengan warna yang dikombinasikan dengan list Velg. 
  10. Smart Stand Switch. Sistem ini membantu pengendara yang sering lupa dengan stand sehingga berakibat kecelakaan saat menikung. Sistem ini membuat sepeda motor tidak akan menyala saat stand masih berdiri. 

Bagi peminat sepeda motor Yamaha New Xeon RC, kini anda bebas memilih sepeda motor tersebut, sesuai dengan keinginan dari pembeli dan ketersediaan stok yang ada di dealer terdekat anda. Ada pilihan warna Hitam (Dazling Black), Biru (Thunder Bolt Blue), Merah (Victorious Red), Putih (Cosmic White) dan Ungu (Regal Purple). Lihat saja videonya di bawah ini :


Selain sepeda motor yang sudah ada saat ini, sebenarnya saya menginginkan sepeda motor yang menjadi impian saya dan menjadi bagian inovasi dari YAMAHA.

Berikut ini sepeda motor YAMAHA impian saya :
  1. Hemat bahan bakar. Sepeda motor impian saya 1 liter BBM dapat menempuh jarak hingga 200 km sehingga tidak sering-sering isi BBM. 
  2. Lebih multifungsi. Sepeda motor selain bisa digunakan untuk mempercepat perjalanan seseorang dan mengangkut barang juga dapat digunakan untuk menyimpan galon air mineral di pijakan kaki, sehingga penggunanya dapat membawa galon tersebut tanpa harus memegang gallon tersebut. 
  3. Menggunakan GPS. Menggunakan teknologi canggih seperti GPS yang terintegrasi dengan smartphone agar bisa mendeteksi keberadaan lokasi sepeda motor . Teknologi ini sangat bermanfaat saat motor berada di lokasi tertentu karena digunakan oleh orang lain, atau ada yang mencuri. 
  4. Teknologi lebih canggih. Sepeda motor dambaan saya adalah dapat dinyalakan menggunakan smartphone layaknya remote control. Sehingga kita tidak susah-susah lagi menstarter sepeda motor cukup dengan menekan kode tertentu maka sepeda motor bisa menyala. 
  5. Lebih Tinggi. Sepeda motor matic sekarang kurang tinggi yang mengakibatkan sering menyentuh polisi tidur atau jalanan yang berlubang sehingga kurang nyaman untuk digunakan. 
  6. Lebih futuristik. Kendala pemilik sepeda motor adalah harus berhenti saat hujan lebat tiba, oleh sebab itu saya menginginkan sepeda motor yang bisa terlindung saat hujan. 
  7. Bisa Terbang. Kemacetan lalu lintas sering membuat penggunanya terjebak dalam kemacetan, untuk itu saya berharap Yamaha bisa membuat sepeda motor yang bisa terbang agar terhindar dari kemacetan. 
Mungkin dari impian saya tersebut akan dapat terwujud dan di aplikasikan salah satunya oleh YAMAHA. Syukur-syukur bisa semua dilakukan.

Yamaha New XEON RC Semakin Tak Tertandingi
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon