Nov 9, 2014

10 Orang Asia Terkaya Dalam Bidang Teknologi

10 Orang Asia Terkaya Dalam Bidang Teknologi

Teknopreneur Terkaya di Asia
Tidak kalah dengan orang-orang dari benua lain seperti Eropa dan Amerika, ternyata orang-orang Asia juga sukses menjadi orang paling kaya di dunia dalam bidang teknologi, sehingga mereka disebut sebagai teknopreneur. 

Penawaran saham perdana atau IPO (Initial Public Offering) Alibaba Group Holding Ltd kini berada di posisi pertama dengan transaksi terbesar di dunia sepanjang sejarah yang menjadi berita dunia. Pendirinya ternyata Jack Ma asal China, yang langsung melesat menduduki takhta orang paling kaya di China.

Dengan keberhasilan Jack Ma tersebut, terbukti bahwa perusahaan dalam bidang teknologi informasi berprospek cerah. Selain itu, orang Asia juga terbukti juga bisa kaya dari sektor tersebut. 

Berikut 10 orang Asia terkaya menjadi sukses menjadi teknopreneur :
  1. Jack Ma (Alibaba). Jack ma dilahirkan di Hangzhou, Provinsi Zhejiang, China. Jack Ma menjabat Excutive Chairman sukses dengan Alibaba dan produk turunannya yang kini menjadi jantung bisnis online di China. Dua website utama milik Alibaba, Taobao Marketplace dan Tmall.com, kini menguasai 60 persen dari paket-paket yang dikirimkan melalui sistem pos. Alipay merupakan sistem pembayaran online milik Alibaba, mengontrol separuh pembayaran online di China. Jack Ma adalah orang terkaya di Asia. Kekayaan Jack Ma bahkan ditaksir lebih besar jika dana hasil penjualan sahamnya yang sebesar 800 juta dolar AS juga dihitung. Kemudian, akan mencapai 1 miliar dolar AS jika underwritters meng-exercise opsi penambahan sahamnya. 
  2. Robin Li (Baidu). Petinggi sekaligus pemilik Baidu, Robin Li, beberapa waktu lalu disebut sebagai CEO paling ternama di China. Tak hanya itu, Li juga dinobatkan sebagai salah satu sosok panutan di dunia Internet yang juga termasyur dengan kekayaannya yang fantastis. Robin Li lahir di kota Yangquan, Provinsi Shanxi, China. Bloomberg Millionaire Index menyebutkan kekayaan yang diraih Li mencapai Rp752,586 triliun (63,6 miliar USD) yang merupakan terkaya kedua di Asia setelah Jack Ma.
  3. Jerry Yang (Yahoo!). Jerry Yang merupakan pengusaha kelahiran Taiwan pada 6 November 1968, keturunan China yang memiliki kewarganegaraan Amerika Serikat, dia merupakan salah satu pendiri Yahoo! Inc. Jerry Yang kini tercatat sebagai orang terkaya di dunia nomor 524 di Forbes dengan jumlah kekayaan 2,3 miliardolar AS. Ia menjabat beberapa jabatan penting yaitu dewan direksi untuk Yahoo Cisco System, Yahoo! Japan,dan Alibaba Group Holding Ltd. Selain itu, ia juga menjabat sebagai dewan pengawas Stanford University. 
  4. Ma Huateng ( Tencent). Ma lahir pada tanggal 29 Oktober 1971 di Chaoyang, provinsi Guangdong, China. Dia merupakan sosok di balik kesuksesan aplikasi pesan WeChat, Pria yang masuk ke dalam daftar orang terkaya di Asia ini sukses melambungkan perusahaan miliknya, Tencent Holdings. Pada usia yang belum genap 43 tahun, kekayaannya mencapai lebih dari Rp135 Triliun. Secara global, ia merupakan orang paling kaya ke-80 versi majalah Forbes. Nama WeChat sendiri mulai diluncurkan sejak April 2012. Pesepakbola dunia Lionel Messi mulai dikontrak sebagai brand ambassador sejak saat itu. Hingga kini, WeChat telah memiliki 280 juta pengguna di seluruh dunia. 
  5. Hiroshi Mikitani (Rakuten). Dunia internet membawa berkah dan melimpahkan rejeki yang tak sedikit bagi banyak orang. Termasuk untuk Hiroshi Mikitani, pebisnis ulung yang merasakan betapa gurihnya berbisnis di jalur maya. Hiroshi Mikitani adalah pendiri raksasa bisnis online Rakuten. Orang-orang yang suka belanja online pasti telah familiar dengan brand perusahaan ini. Rakuten merupakan perusahaan retailer yang melayani penjualan secara online. Brand ini sangat populer di Jepang dan beberapa negara lain di dunia termasuk Indonesia. Rakuten merupakan salah satu kompetitor bagi Amazon dan eBay. Rakuten juga termasuk 10 besar perusahaan internet terbesar di dunia dengan pendapatan tahunan mencapai 5 miliar dolar AS. Kekayaan pribadi Mikitani sendiri ditaksir mencapai 6,2 miliar dolar AS.
  6. Shi Yuzhu (Giant Interactive). Dia sukses dalam memanfaatkan peluang bisnis games dan situs e-commerce. Ia adalah seorang pengusaha China yang kaya raya berkat perusahaannya Giant Interactive. Bisnisnya ini adalah salah satu raksasa dalam dunia game. Shi yuzhu lulus sebagai sarjana Matematika dari Zheijang University dan mendirikan Giant Hi-Tech Group pada tahun 1991. Perusahaan ini bangkrut karena terlilit utang, namun ia berhasil bangkit dengan membangun ZT game. 
  7. Zhang Zhidong (Tencent). Dia adalah co-founder dari Tencent bersama Ma Huateng. Di tencent ia merupakan Tulang punggung sisi teknologinya. Zhang menjabat sebagai Chief Technology Officer dan Vice Executive President sampai bulan september lalu. Platform instant messaging dan sistem aplikasi online skala besar di Tencent merupakan buah karyanya. Ini dilatarbelakangi pendidikannya yang ditempuh di Shenzhen University dan South China University Of technology. 
  8. Jung Ju Kim (Nexon). Dia adalah salah satu perintis game online. Pada Tahun 1994 ia telah menciptakan game online pertama di dunia bernama The Kingdom Of the Winds. Saat ini ia telah memiliki perusahaan game terbesar di Korea Selatan bernama Nexon dengan pendapatan 900 juta dolar AS per tahun. Saat ini Nexon merupakan perusahaan game online terbesar di Korea Selatan, Beberapa game yang di produksi antara lain: Nexus: The kingdom Of the Winds, dark Ages: Online Role playing, Elemental Saga, Quiz Quiz, KartRider, Elancia, dan Shattered Galaxy.
  9. Yoshikazu Tanaka (Gree). Dia lahir di Tokyo Jepang. Dia adalah pendiri Gree, yang merupakan situs jejaring sosial terbesar di Jepang. Di tahun 2003, pada umur 26 Tahun, Tanaka mulai mengembangkan SNS GREE sebagai hobi. Pada February 2004 ia membuka SNS GREE kepada khalayak sebagai situs professional. Sebulan kemudian, lebih dari 10.000 pengguna bergabung ke SNS. Untuk mewadahi perkembangan tersebut, pada Desember 2004, Tanaka mendirikan GREE, Inc. Empat tahun kemudian saham perusahaan ini melonjak, hingga pada Februari 2009, Tanaka mendudukin ranking ke-24 Japan's 40 Richest Billionaire versi Forbes Asia. 
  10. Victor Koo (Youko). Dia merupakan Chairman dan CEO Youku, perusahaan internet atau situs online yang pernah diakses terbanyak setelah Google dan YouTube. Koo yang menempuh kuliah di universitas ternama Stanford dan Berkeley di AS, mendirikan Youko pada tahun 2006. Sebelumnya ia menjabat sebagai Presiden Direktur di Shou.com. Setelah enam tahun, Youko kemudian merger dengan Tudou dan menjadi situs video terbesar di China. Sebelum penggabungan, Youko merupakan situs terbesar ke-11 dan Tudou ke-14 di negara tersebut. 
10 Orang Asia Terkaya Dalam Bidang Teknologi
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon