May 25, 2015

Inilah Cara Mencari Kata Kunci Potensial Untuk Cari Duit

Inilah Cara Mencari Kata Kunci Potensial Untuk Cari Duit

Mencari Kata Kunci Potensial Untuk Cari Duit

Kata kunci di dunia internet khususnya mesin pencari paling utama. Karena keutamaannya tersebut maka banyak orang atau perusahaan yang berlomba-lomba agar situs atau blognya berada di halaman pertama dengan menembak kata kunci tertentu dengan persaingan yang sangat hebat. 

Tidak sedikit perusahaan atau brand besar mencari orang-orang yang ahli dalam SEO (Search Engine Optimization) agar situs atau blog dengan kata kunci yang dimilikinya berada di halaman pertama mesin pencari terutama Google.

Selain itu banyak pula optimizer atau orang-orang yang mengoptimasi situs atau blog mencari kata-kata kunci tertentu yang berpotensi untuk menghasilkan uang. Salah satunya adalah dengan mencari kata kunci tertentu yang potensial untuk dijadikan nama situs atau blog, atau untuk mendapatkan penghasilan dari kata kunci tersebut. 

Para optimizer banyak yang menggunakan cara-cara tertentu agar berada di halaman pertama Google seperti menggunakan kata-kata kunci pada postingan, title (judul), body, keyword, meta keyword, meta description, url, anchor text, bold, italic, underline, Alter tag dan lain sebagainya. 

Mereka menggunakan riset internet untuk mencari kata kunci potensial yang bisa menghasilkan uang. Sebagai contoh kita akan cari kata kunci Indramayu untuk mencari kata kunci yang potensial untuk menghasilkan uang dari kata Indramayu tersebut. Kata kunci tertentu yang bisa berpotensi mendapatkan penghasilan adalah jual, beli, sewa, murah, jasa, gratis, dan harga. 

Berikut cara mencari kata kunci potensial untuk cari duit
  1. Pertama masuk dulu ke situs ini 
  2. Kemudian tekan Sign In pada pojok kanan atas 
  3. Masuk menggunakan akun Google Anda 
  4. Lalu tekan Search for new keyword and ad group ideas
  5. Kemudian ketik kata Indramayu di Enter one or more of following 
  6. Your Landing Page dikosongkan 
  7. Your Product juga dikosongkan 
  8. Targeting Indonesia, Indonesian 
  9. Date Range? Pilih jangka waktu yang diinginkan 
  10. Lalu tekan Get Ideas 
  11. Kemudian tekan Download untuk melihat datanya 
  12. Pilih formatnya Excel CSV kemudian tekan Download 
  13. Lalu tekan Save File 
Selamat Mencoba
Inilah Cara Mencari Kata Kunci Potensial Untuk Cari Duit
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon