Jun 8, 2015

Oppo Neo 5 (2015) dan Neo 5s Diperkenalkan

Oppo Neo 5 (2015) dan Neo 5s Diperkenalkan

Oppo Neo 5 (2015)

Oppo baru saja secara resmi meluncurkan sepasang smartphone kelas menengah yakni Oppo Neo 5s dan Neo 5 (2015), yang menjadi suksesor Oppo Neo 5 yang diluncurkan pada tahun 2014 lalu. Smartphone ini membawa sentuhan seperti Oppo R1x. Kedua perangkat terbaru tersebut sebagian besar dilengkapi dengan perangkat keras yang sama, kecuali chipset. 

Oppo Neo 5 (2015) dilengkapi dengan prosesor MT6582 SoC dengan kecepatan 1.3GHz quad-core Cortex-A7 dan GPU dual-core Mali-400MP2. Sementara Neo 5s ternyata huruf s tersebut merupakan singkatan dari Snapdragon, yang menggunakan Snapdragon 410 dengan kekuatan 1.2GHz quad-core Cortex-A53 dan GPU Adreno 306. Perbedaan utamanya terletak pada dukungan LTE, sementara Oppo Neo 5 (2015) belum memiliki layanan LTE.

Oppo Neo 5 (2015)/ Oppo Neo 5s hadir dengan RAM 1GB dan penyimpanan 8GB, yang bisa ditambah dengan microSD hingga 32GB /128GB untuk dua versi tersebut. Smartphone ini memiliki layar IPS 4,5 inci dengan resolusi 854 x 480 piksel, dengan kedalaman 218ppi. 

Sementara itu kamera utama dari kedua smartphone ini memiliki kekuatan 8MP dengan aperture lensa f / 2.2, dengan lampu kilat LED. Sementara itu untuk kamera depannya memiliki kekuatan 2MP dengan aperture lensa f / 2.8. Kapasitas baterainya hanya 2,000mAh, tetapi mengingat low-density layarnya 4,5 inci maka perangkat ini bisa dikatakan hemat listrik. 

Smartphone Oppo menggunakan struktur logam double-layer, yang membuat tubuh dari perangkat ini terlihat kokoh, tetapi juga membantu pembuangan panas. Kedua model ini memiliki dimensi 131,9 x 65,5 x 8.0 mm dan berat 135 gram. 

Oppo telah menggunakan penutup belakang reflektif dilaminasi yang terlihat seperti kaca dan mengingatkan dengan smartphone mahal Oppo R1x, meskipun tanpa efek kaca faceted. Namun, kedua model tersebut hadir dalam warna kristal putih dan warna biru safir. 

Smartphone Oppo ini masih menggunakan sistem operasi Android 4.4.2 KitKat, tetapi sudah menggunakan ColorOS v2.0.1. Sayangnya belum ada informasi mengenai harga dan ketersediaannya. 

Oppo Neo 5 (2015) dan Neo 5s Diperkenalkan
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon