Jul 22, 2015

Samsung Galaxy Note 5 Dengan microSD Segera Diperkenalkan

Samsung Galaxy Note 5 Dengan microSD Segera Diperkenalkan

Samsung Galaxy Note 5

Rumor kehadiran Samsung Galaxy Note 5 kemungkinan akan menjadi kenyataan. Pasalnya sebuah laporan terbaru datang dari media Korea. Hanya saja, bertentangan dengan informasi dari Intel sebelumnya yang menyatakan bahwa tanggal 12 Agustus akan meluncurkan perangkat terbaru sedangkan acaranya dijadwalkan pada tanggal 13 Agustus di New York. 


Alasan di balik terburu-burunya diperkenalkan perangkat tersebut, adalah karena akan diluncurkannya produk Apple iPhone 6s, yang rencananya akan dirilis pertengahan September mendatang. Oleh karena itu, Samsung lebih dahulu mengumumkan perangkat next-gen Note yang diperkenalkan di ajang IFA di Berlin beberapa waktu lalu. 


Sementara itu, seorang reporter Polandia telah berhasil menggali informasi mengenai fitur kunci dari kedua perangkat terbaru Samsung yakni Galaxy Note 5 dan Galaxy S6 Edge Plus, yang sejauh ini masih misteri, dan salah satu yang memicu banyak perdebatan. Kabarnya perangkat tersebut akan memiliki penyimpanan yang dapat diperluas melalui slot microSD, mendukung kartu microSDXC hingga 128GB. 

Ini akan membantu Samsung atas ledekan perangkat Samsung Galaxy S6 / S6 Edge yang tidak memiliki fitur slot microSD, dan baterai yang tidak dapat dilepas. Kini baterai Samsung Galaxy Note 5 bisa dilepas dan memiliki kapasitas 4,100mAh. 

Selain itu kamera pada phablet terbaru menggunakan kamera utama 16MP dan kamera depan 5MP yang tampaknya sama seperti Samsung Galaxy S6/S6 Edge. Perangkat ini menggunakan RAM 3GB, tetapi rumornya memiliki RAM 4GB. Untuk melihat informasi lengkapnya kita tunggu saja kehadirannya tanggal 13 Agustus 2015 mendatang. 

Samsung Galaxy Note 5 Dengan microSD Segera Diperkenalkan
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon