Nov 26, 2015

Google HackFair Indonesia Digelar 5-6 Desember 2015

Google HackFair Indonesia Digelar 5-6 Desember 2015

Google HackFair Indonesia 2015

Bagi kalian yang suka dengan teknologi atau sering ngoprek kode-kode (coding) ada ajang yang pas banget buat kalian untuk dikunjungi, acara ini diberi nama Google HackFair Indonesia 2015. Acara yang digagas oleh Google Developers ini merupakan sebuah ajang untuk menampilkan berbagai proyek dan karya yang dibuat dengan memanfaatkan teknologi Google. 


Google juga mengundang para developer, programmer, dan para penggemar teknologi dari Indonesia untuk unjuk gigi. Selama 2 hari. Selain akan ada pameran, seminar, dan codelabs di mana pengunjung dapat belajar teknologi Google terbaru. 


Acara Google HackFair Indonesia 2015 akan digelar pada Hari Sabtu dan Minggu, tanggal 5-6 Desember 2015 pukul 10.00 – 21.00 WIB bertempat di Museum Bank Indonesia Jl. Pintu Besar Utara No. 3 Jakarta Barat. 

Pada kesempatan ini Google akan mengundang para pembicara top dari dalam dan luar negeri seperti Martin Kunardi Co-founder CEO Geeknesia, Sofian HW Intel IOT Innovator, Gibran Huzaifah, Co-founder and CEO eFishery, Liz Yepsen Program Manager for Google Developer Launchpad, Andri Yadi Founder & CEO Dycode dan masih banyak lagi pembicara lainnya. 

Penasaran dengan Google HackFair Indonesia 2015 yang akan diadakan tanggal 5 – 6 Desember 2015 di Musem Bank Indonesia bisa lihat informasi lengkapnya disini.
Google HackFair Indonesia Digelar 5-6 Desember 2015
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon