Mar 3, 2017

BlackBerry Aurora Smartphone Paling Banyak Dicari di Google

BlackBerry Aurora Smartphone Paling Banyak Dicari di Google

BlackBerry Aurora (Gambar Lazada)

Smartphone besutan dari BlackBerry yakni BlackBerry Aurora menjadi smartphone paling di cari di Google Tren Indonesia hari ini tanggal 3 Maret 2017. BlackBerry sepertinya banyak dilirik para penggemar gadget di Tanah air karena sudah menggunakan sistem operasi Android. 


Smarthone ini hadir dalam dalam tiga varian warna yakni silver, gold dan hitam. Smartphone ini menawarkan beragam fitur Android terbaru yang tidak kalah dengan vendor yang lebih dulu menggunakan Android. Chipset yang disematkan sudah menggunakan dengan prosesor Snapdragon MSM8917 1.4GHz dengan RAM 4GB dan penyimpanan internalnya 32GB. Smartphone ini pun menggunakan sistem operasi Android terbaru yaitu OS v7 Nougat.


Smartphone ini memiliki layar sebesar 5.5 inci dengan resolusi 720p. Bodi Blackberry Aurora memiliki dimensi 152 x 76.8 x 8.5 mm dengan ketebalan hanya 178 mm. Smartphone ini menawarkan ukuran yang pas dalam genggaman serta kenyamanan saat digunakan. Apalagi baterainya sudah didukung dengan kapasitas baterai 3000mAh sehingga bisa diandalkan untuk aktivitas penggunanya sehari-hari. 

Untuk urusan kamera, smartphone Blackberry Aurora dibekali dengan kamera belakang dengan resolusi 13 MP yang telah didukung fitur Autofocus serta didukung dengan kamera depan 8 MP untuk menghasilkan gambar jernih dan tajam untuk selfie dan video call. 

Smartphone BlackBerry Aurora juga dapat digunakan untuk merekam video dengan kualitas HD 720p @30fps yang bening dan halus.Smartphone ini mampu digunakan seharian dan dengan waktu standby yang lebih lama. 

Perangkat ini sudah mendukung jaringan 3G dan 4G sehingga semua sim card dari berbagai operator seluler di Indonesia sudah bisa digunakan. Akan lebih menyenangkan lagi kalau di daerah pengguna BlackBerry Aurora sudah terjangkau jaringan 4G LTE, Anda akan semakin betah saat menggunakan untuk berselancar, menonton video atau mendengarkan musik secara streaming. 

Smartphone ini dibanderol dengan harga Rp.3.499.000,- sudah pre-order di toko online di Indonesia. Barang ini mulai dikirimkan kepada pemesannya pada tanggal 13 Maret 2017 mendatang.
BlackBerry Aurora Smartphone Paling Banyak Dicari di Google
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon