Mar 21, 2017

Terungkap Inilah Jumlah Jawaban Pada Ujian Nasional

Terungkap Inilah Jumlah Jawaban Pada Ujian Nasional

Rumus Jumlah Jawaban Soal Ujian Nasional

Tinggal menghitung hari, seluruh peserta didik dari tingkat SMP, SMA, dan SMK sederajat akan mengikuti UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer) dan UNKP (Ujian Nasional Berbasis Kertas dan Pensil). UNBK diawali dari tingkat SMK yang akan dilaksanakan pada tanggal 3-6 April 2017 dengan pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan Teori kejuruan. 


Sedangkan untuk tingkat SMA/MA UNBK akan dilaksanakan pada tanggal 10-13 April 2017 dengan pelajaran yang diujikan Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan salah satu mata pelajaran sesuai jurusannya. 


Sementara itu untuk tingkat SMP/Mts UNBK dilaksanakan pada tanggal 2, 3, 4 dan 8 Mei 2017 dengan mata pelajaran yang diujikan pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan mata pelajaran IPA. 

Selama bertahun-tahun banyak siswa dan mungkin juga guru belum mengetahui bagaimana cara menghitung jumlah jawaban soal untuk UN (Ujian Nasional). Oleh sebab itu mari kita bedah rumus yang digunakan untuk menghitung berapa jumlah jawaban untuk masing-masing option (pilihan). 

Untuk tingkat SMP atau MTs biasanya berisi 4 option atau pilihan jawaban yakni A, B, C dan D. Jumlah soal biasanya ada yang 40 soal dan 50 soal untuk pilihan ganda. Berikut rumus untuk menghitung jumlah jawaban pada Ujian Nasional : 



Sebagai contoh soalnya 40 pilihan ganda dengan option 4 (A, B, C dan D) 
Artinya : 
Jumlah jawaban dengan Option A, B, C, dan D bisa saja berjumlah 13, yang didapat dari jumlah soal (40) dibagi (4) jumlahnya 10 ditambah dengan 3 jadi totalnya 13. 

Jumlah jawaban dengan option A, B, C dan D bisa saja berjumlah 7, yang didapat dari jumlah soal (40) dibagi (4) jumlahnya 10 dikurangi 3 jadi totalnya 7. 

Sedangkan jumlah jawaban yang lain tidak boleh sama dan selisihnya tidak boleh lebih atau kurang dari 3. Sebagai contoh jawaban A 11, B 9, atau C 12, D 8. Dan tidak boleh sama misalnya A 10, B 10 atau C 10 dan D 10. 

Berikut contoh pembagian masing-masing jawaban : 
A = 13 
B = 7 
C = 8 
D = 12 
Atau 
A = 7 
B = 13 
C = 9 
D = 11 

Mudah-mudahan informasi ini bermanfaat bagi kalian yang masih duduk dibangku sekolah.
Terungkap Inilah Jumlah Jawaban Pada Ujian Nasional
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon