May 22, 2013

NEC Medias X, Smartphone Anti Panas Pertama Di Dunia

NEC Medias X, Smartphone Anti Panas Pertama Di Dunia





Di zaman modern ini banyak penikmat ponsel 'jadul' yang beralih ke ponsel pintar atau smartphone. Mereka tentunya mempunyai alasan tersendiri mengapa mereka melakukan hal demikian. Fitur unggulan adalah salah satunya. Fitur yang kini sedang trend terkini adalah fitur tahan air usungan dari Sony keluarga Xperia. Namun, nampaknya kini ada fitur unggulan smartphone terbaru yaitu tahan panas.


Smartphone yang diberi nama NEC Medias X ini adalah smartphone pengusung label pertama yaitu Smartphone tahan panas pertama di dunia. Label ini diusung untuk menjaga panas pada smartphone agar tetap terjaga dan tidak merusak komponen smartphone. Salah satu handset keluaran NTT DoCoMo ini telah diumumkan pekan lalu.


Seperti kita ketahui Liquid cooling sendiri adalah bahan yang digunakan untuk menjaga komponen tetap menghasilkan kinerja maksimal meski pada saat panas. Dengan adanya Liquid cooling, itu artinya kita bisa memainkan game-game jenis apa pun seharian penuh dengan smartphone chipset Snapdragon 600 plus prosesor 1.7GHz default ini.

NEC Medias X, Smartphone Anti Panas Pertama Di Dunia
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon