Feb 24, 2014

Jam Tangan Pintar Google Kolaborasi Dengan LG

Jam Tangan Pintar Google Kolaborasi Dengan LG


Persaingan perangkat wearable atau bisa digunakan akan semakin seru. Setelah Samsung mengumumkan jam tangan pintarnya yang menggunakan sistem operasi Tizen, Google rupanya tidak mau ketinggalan akan mengeluarkan produk andalannya pada Juni mendatang di acara Google I/O. Kabarnya jam tangan pintar dari Google ini akan berkolaborasi dengan LG. 


Ini merupakan kelanjutan dari kerjasama dengan perangkat Google Nexus dimana hardwarenya dibuat oleh Google dan bodinya oleh LG, seperti perangkat yang sudah dibuat oleh LG yakni Google Nexus 4 dan Nexus 5. Rencannya perangkat ini akan dijual di Google Play Store. 


Jam tangan pintar Google kabarnya akan memiliki gelang yang terbuat dari plastik dan layar LCD berwarna. Perangkat ini memiliki kepadatan piksel rendah dan sudut pandang yang spektakuler. Memiliki bentuk persegi, dan ditampilkan dengan latar belakang animasi yang dicampur warna gradient. Perangkat ini didesain oleh tim Android yang khusus membuat jam tangan pintar. 

Jam Tangan Pintar Google Kolaborasi Dengan LG
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon