Jun 8, 2015

Cara Terbaik Mencari Informasi Kredit Tanpa Agunan

Cara Terbaik Mencari Informasi Kredit Tanpa Agunan

Mencari Informasi Kredit Tanpa Agunan

Bagi sebagian besar pekerja mempunyai rumah adalah impian. Tetapi untuk memiliki rumah dibutuhkan dana yang tidak sedikit. Belum lagi mereka harus memikirkan kebutuhan yang banyak dan pengelolaan keuangan yang tidak optimal maka tidak sedikit pekerja yang hidupnya hanya bisa ngontrak atau kos di rumah orang. 

Memiliki sebuah rumah yang nyaman untuk ditinggali bersama keluarga tercinta tentu sebuah harapan bagi setiap individu. Tetapi jika keadaan keuangan tidak memungkinkan ada cara terbaik untuk bisa memiliki rumah, kendaraan atau barang lainnya melalui kredit.

Tetapi terkadang banyak orang yang tidak mau ribet dengan aturan kredit sehingga dia harus mencari kredit yang tidak menggunakan agunan rumah, tanah, kendaraan bermotor atau yang lainnya. Apalagi status mereka adalah belum memiliki rumah atau tanah sehingga dipastikan tidak memiliki agunan. 

Sebelum mengambil kredit tanpa agunan ada cara terbaik untuk melakukannya yakni dengan mencari informasi melalui internet. Beruntung sekarang sudah ada situs yang menyediakan informasi finansial yang dapat menjelaskan permasalahan tersebut. Situs finansial tersebut adalah Cermati.com

Di situs ini Anda bisa mencari informasi mengenai KTA (Kredit Tanpa Agunan) yang terbaik dari Bank Terbaik di Indonesia. Anda bisa membandingkan suku bunga antara bank yang satu dengan bank yang lainnya, selain itu Anda bisa mengetahui lama tenornya, limit pinjaman yang diperoleh, dan persyaratan mendapatkan Kredit Tanpa Agunan tersebut. 

Uniknya lagi Anda bisa mengajukan kredit tanpa agunan secara online dari bank-bank terbaik tersebut. Seperti dari Bank Mandiri, Bank BNI, Bank BCA, Bank BII, ANZ, Bank BNP, Standard Chartered, Bank Permata, Panin Bank dan lain sebagainya. Selain itu disitus Cermati.com Anda bisa mengetahui suku bunga, total pembayaran, dan cicilan per bulannya berapa. Bahkan beberapa bank memberikan plafon yang tinggi hingga 200 juta tapi tentunya dengan syarat-syarat yang sudah ditentukan. 

Sebelum mengambil kredit tanpa agunan dari bank-bank terbaik tersebut, Anda bisa melihat simulasinya jika Anda ingin mengambil kredit tanpa agunan dengan jumlah tertentu dari bank-bank tersebut. Sehingga Anda bisa menghitung sendiri, sehingga tidak ada kesan dibohongi dengan aturan main dari bank tersebut. 

Persyaratan KTA (Kredit Tanpa Agunan) ini biasanya harus menjadi karyawan atau pegawai tetap dengan masa kerja tertentu. Selain itu perusahaan tempat dimana dia bekerja telah mengadakan kerjasama seperti penggajiannya menggunakan bank tersebut, sistem pembayarannya selalu menggunakan bank yang bersangkutan dan lain sebagainya. 

Nah itulah cara terbaik untuk mengambil Kredit Tanpa Agunan dari bank-bank terbaik di Indonesia agar nantinya Anda tidak kecewa atau merasa terbebani dengan pemotongan angsuran setiap bulannya dari bank tersebut. Mudah-mudahan tulisan ini bermanfaat bagi Anda semua.
Cara Terbaik Mencari Informasi Kredit Tanpa Agunan
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon