Jun 3, 2012

Sony ST21i Tapioca Atau Xperia Tipo Diluncurkan Pertama Kali Di Indonesia

Sony ST21i Tapioca Atau Xperia Tipo Diluncurkan Pertama Kali Di Indonesia


Kembali Indonesia menjadi negara pertama munculnya smartphone-smartphone kelas dunia. Indonesia dipilih karena konsumen negeri ini lebih mementingkan “Gengsi daripada fungsi” dan “Cepat Bosan”. Sehingga setiap produk terbaru merk apapun selama modelnya bagus, fiturnya lengkap dan teknologinya terbaru maka siap-siap produk tersebut diburu oleh konsumen Indonesia. 

Salah satu smartphone terbaru buatan Sony yakni Sony ST21i Tapioka atau Xperia Tipo bakalan digandeng operator seluler Indonesia yakni Telkomsel. Ponsel cerdas ini hadir dengan sistem operasi Ice Cream Sandwich. Menggunakan CPU Qualcomm MSM7227 Snapdragon single core clock 800 MHz dan Adreno 200 GPU, memiliki layar 3,2 inci HVGA, dan kamera 3 megapiksel. Sayangnya kapan dan akan dibanderol berapa belum ada keterangan resminya.

Sumber
Sony ST21i Tapioca Atau Xperia Tipo Diluncurkan Pertama Kali Di Indonesia
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon