iPhone 5S Muncul Tapi Tidak Banyak Perubahan
iPhone Smartphone Teknologi
Sebelum peluncuran iPhone 5S banyak spekulasi yang hadir mengenai perangkat ini, Situs Cina CTECH telah mengungkapkan spesifikasi dari iPhone 5S, yang dianggap lebih tinggi dari dua model produk terakhirnya.
Produk keluaran Apple tersebut diduga akan menggunakan kamera dengan sensor 8 megapiksel, tapi sekarang memiliki aperture yang lebih luas, f/2.0 (bukan F/2.4), yang seharusnya memiliki efek positif pada pengambilan gambar dalam kondisi cahaya rendah, selain itu smartphone ini menggunakan dual-LED flash. Kabarnya iPhone 5S ini akan memiliki framerate video 120fps dari sebelumnya 60fps .
Smartphone ini mampu merekam video dengan kamera depan yang sama hasilnya dengan kamera belakang.
Perubahan lainnya adalah terletak pada tombol Homenya, sekarang menggunakan lingkaran seperti cincin yang berbeda dari versi sebelumnya.
Selain perubahan tombol, kabarnya smartphone ini akan menggunakan sensor sidik jari sehingga tidak bisa digunakan oleh orang lain. Baterainya dikabarkan bisa bertahan hingga 250 jam waktu siaga. Smartphone ini menggunakan chipset Apple A7, tetapi belum diketahui akan menggunakan quadcore atau clockspeed yang lebih tinggi dari sebelumnya atau sama dengan sebelumnya.