Operator Seluler Peduli Bencana Banjir Jakarta
Informasi
Bencana memang datang kapan saja dan dimana saja, termasuk Ibu kota Indonesia yaitu Jakarta. Jakarta saat ini sedang dilanda bencana alam banjir yang hampir menutup sebagian wilayah Jakarta termasuk istana negara dan tempat-tempat yang sebelumnya tidak atau jarang terkena banjir.
Begitu juga operator seluler yang ada di Indonesia tidak ketinggalan ingin meringankan beban warga Jakarta yang mengalami musibah tersebut. Bantuan yang diberikan oleh beberapa operator seluler Indonesia tentu berbeda-beda caranya. Operator seluler Axis memberikan gratis SMS ke sesama pelanggan Axis hingga tengah malam bagi pemilik kartu yang terdaftar sebagai pelanggan Jabodetabek.
Operator seluler XL memberikan 100 SMS gratis kepada semua operator untuk pelanggan Jadetabek, Serang dan Pandeglang. Selain itu XL mengajak pelanggannya untuk memberikan donasi kepada korban banjir dengan cara ketik BANJIR kirim ke 2000 untuk donasi Rp.2.000,- dan kirim ke 5000 untuk donasi Rp.5.000,-.
Tidak ketinggalan operator seluler dengan jumlah terbanyak di Indonesia yaitu Telkomsel pun tidak ketinggalan memberikan SMS gratis kepada sesama pelanggan Telkomsel dari jam 18.00 sampai 23.59 bagi pelanggannya yang terdaftar sebagai pelanggan Jabodetabek.
Indosat memberikan cara yang berbeda dengan operator seluler lain, Indosat memberikan gratis pulsa sebesar Rp. 5.000,- kepada pelanggan khusus Jakarta yang bisa digunakan untuk menelepon, SMS dan internetan kepada pelanggannya, untuk mengeceknya silakan tekan *555*3#. Ini bentuk solidaritas dan kepedulian operator seluler Indonesia untuk warganya yang terkena musibah.