Samsung Galaxy Ace 3 Menampakan Diri
Samsung Smartphone Teknologi
Samsung kembali lagi mengeluarkan produk terbarunya, kali ini dari jajaran Galaxy Ace. Foto dari Smasung Galaxy Ace 3 ini sudah bocor di media online. Dari foto terbaru tersebut Samsung Galaxy Ace 3 tampak seperti smartphone Samsung Galaxy S. Rupanya Samsung tidak mau bereksperimen dengan desain yang berbeda di smartphone ini.
Adapun spesifikasi Samsung Galaxy Ace 3 adalah sebagai berikut : memiliki layar LCD berukuran 4 inci dengan resolusi WVGA, prosesor dual-core 1GHz dengan RAM 1 GB, kamera belakang 5 megapiksel, dan mempunyai baterai 1.500 mAh. Seperti yang Anda lihat, tidak banyak perubahan dengan Samsung Galaxy Ace 2, kecuali ukuran layar dan, kemungkinan versi Androidnya saja yang berbeda. Tapi anehnya, nomor model Galaxy Ace 3 S7270 lebih rendah nomer pengkodeannya daripada Samsung Galaxy Ace 2 I8160.
Rumornya harga Samsung Galaxy Ace 3 akan dibanderol sekitar 300 USD atau sekitar 2,9 jutaan dan akan dipasarkan pada bulan Juli nanti.