Huawei Ascend Terbaru Saingan iPhone 6
Huawei Informasi Smartphone
Huawei Ascend Terbaru
Smartphone premium terbaru penerus Huawei Ascend P7 kabarnya akan tampil dengan display sapphire. Dengan teknologi layar baru ini, perangkat besutan vendor asal China tersebut akan bersaing dengan generasi iPhone terbaru yang kabarnya bernama iPhone 6.
Prototipe penerus Huawei Ascend P7 yang menampilkan layar sapphire diungkap oleh bos Huawei, Richard Yu Chengdong. Ia mengatakan, bahwa perusahaannya akan melanjutkan untuk merilis produk yang diklaim sebagai hal yang 'mengejutkan'.
Teknologi layar sapphire memiliki kelebihan diantaranya anti gores, fleksibel dan lebih awet dibandingkan tipe layar lainnya yang dipakai pada smartphone saat ini. Ini merupakan produk yang lebih mahal ketimbang Gorilla Glass.
Huawei juga akan merilis beberapa produk unggulan lainnya untuk bersaing dengan produk-produk buatan Apple, Samsung, Microsoft dan HTC. Belum diketahui spesifikasi smartphone terbaru buatan Huawei, tetapi dipercaya perangkat terbaru ini memiliki kemampuan yang ditingkatkan dibandingkan model Ascend P7.
Seperti diketahui bahwa Huawei Ascend P7 memiliki layar 5 inci dengan Gorilla Glass 3. Perangkat Android 4.4.2 ini diperkuat prosesor quad-core Cortex A9 (1,8GHz), memiliki kamera 13MP dan RAM 2GB.