May 10, 2017

Fitur Smartphone Ini Sangat Dibutuhkan Saat Darurat

Fitur Smartphone Ini Sangat Dibutuhkan Saat Darurat

Senter pada smartphone (Dok. Pribadi)

Smartphone kini menjadi perangkat yang sangat dibutuhkan setiap saat. Sehingga kemanapun selalu dibawa-bawa. Smartphone kini sudah memenuhi berbagai kebutuhan manusia dari melakukan aktivitas, bersosialisasi hingga hiburan semua ada pada smartphone. 

Berbagai fitur dan aplikasi kini disematkan pada smartphone yang membantu penggunanya dalam melakukan berbagai hal. Sebagai pengguna smartphone tentu merasa terbantu dengan banyak fitur yang ada pada smartphone.

Dari sekian banyak fitur yang ada di smartphone ada beberapa fitur yang sangat membantu saat dalam keadaan darurat : 

  1. Nomor Darurat. Dengan menekan nomor darurat atau 112 dari ponsel atau smartphone Anda. Pengguna smartphone atau ponsel bisa menghubungi nomor telepon darurat yakni akan terhubung dengan kantor polisi, atau layanan darurat terdekat dengan pengguna ponsel atau smartphone. Untuk itu jika dalam keadaan darurat sebaiknya menghubungi 112 dari ponsel atau smartphone Anda walaupun dalam kondisi tidak ada pulsa atau dalam masa tenggang sekalipun. 
  2. Lampu flash atau lampu senter. Pada saat mati lampu atau saat kendaraan tiba-tiba mogok di tengah perjalanan pada malam hari maka fitur flash atau lampu senter yang ada pada smartphone sangat dibutuhkan oleh penggunanya. 
  3. Kompas. Kompas memang tidak disematkan ke dalam smartphone tetapi berupa aplikasi. Aplikasi kompas sangat dibutuhkan oleh pengguna smartphone terutama sebagai penunjuk arah mata angin. Bagi umat Islam tentu aplikasi kompas ini sangat bermanfaat untuk menunjukkan arah kiblat. 
  4. GPS (Global Positioning System). Jika pengguna ponsel atau smartphone tersesat atau tidak tahu jalan yang akan ditempuh maka cara yang paling efektif adalah menggunakan fitur yang ada pada smartphone atau ponsel. Perangkat tersebut biasanya dilengkapi dengan GPS untuk mengetahui jalan yang akan ditempuh. Tetapi sayangnya jika tidak ada sinyal maka fitur GPS ini tidak bisa berfungsi kecuali sudah diunduh sebelumnya. 
Itulah fitur smartphone yang sangat dibutuhkan saat dalam keadaan darurat. Mudah-mudahan informasi ini bermanfaat bagi Anda semua.
Fitur Smartphone Ini Sangat Dibutuhkan Saat Darurat
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon