Inilah 8 Bagian yang Wajib Dicek Saat Service Motor
InformasiBeberapa minggu yang lalu, saya mempunyai pengalaman yang tidak mengenakkan dengan sepeda motor yang biasa digunakan. Gara-gara kurang perhatian dan terlalu sibuk dengan berbagai urusan sehingga kejadian yang tidak diinginkan pun terjadi yakni mogok di perjalanan.
Beruntung ada orang baik yang menawarkan bantuan untuk mengantar saya hingga beberapa kilometer menuju ke bengkel terdekat yang masih buka dengan di-step. Saya sudah menduga ini akibat kurang perhatian terhadap sepeda motor yang digunakan.
Setelah dilakukan pengecekan oleh montir di bengkel ternyata ada beberapa kerusakan yang tidak bisa dihindari lagi. Selain itu motor yang digunakan tidak bisa diambil dalam waktu sebentar harus menunggu selama 1 minggu.
Service motor merupakan kegiatan pengecekan kondisi motor secara rutin yang biasanya dilakukan saat motor sudah mencapai jarak tempuh tertentu. Bagian apa saja yang harus dicek saat service motor?.
Berikut inilah 8 Bagian yang Wajib Dicek Saat Service Motor :
Oli (Gambar Planetban.com) |
1. Oli Mesin
Oli mesin memiliki manfaat selain sebagai pelumas, juga berperan sebagai pendingin, dan pelindung mesin. Itu sebabnya, Anda perlu rutin mengganti oli sesuai jarak tempuh yang tercapai dimana rata- rata pabrikan merekomendasikan penggantian setelah mencapai jarak 2500 Km. Baik oli motor matic atau bukan juga tetap dilakukan pergantian. Biasanya, biaya yang perlu Anda bayar, meliputi biaya pembelian oli (harga tergantung merek) dan biaya jasa ganti olinya.
Namun beberapa tahun terakhir sudah ada pabrikan / retailer otomotif yang sudah berani memberikan rekomendasi penggantian sampai 5000km / 2x lebih lama dari oli biasa. Ini dikarenakan oli yang mereka pasarkan sudah menggunakan teknologi ester. Jadi ya wajar sih kalo retailer ini mengklaim bisa 2x lebih lama dari oli biasa, karena memang ini adalah base oil tertinggi di kelas oli.
2. Oli Gardan
Pengguna motor matic tentu sudah mengenal apa itu oli gardan?. Oli gardan wajib diganti secara rutin karena memiliki fungsi oli gardan untuk melumasi gear yang ada di Continuously Variable Transmission (CVT). Waktu penggantiannya menggunakan rumus 2x ganti oli mesin, kemudian baru dibarengi dengan 1x ganti oli gardan.
Rem (Gambar planetban.com) |
3. Kampas Rem
Keamanan dan keselamatan berkendara menjadi faktor penting yang perlu diperhatikan. Salah satu komponen pada motor yang besar pengaruhnya pada keselamatan, yaitu sistem pengereman. Jika kampas rem sudah tipis, rem pun jadi kurang pakem, dan bisa menyebabkan bahaya kecelakaan. Inilah alasan penting kondisi kampas rem harus selalu dicek saat melakukan service motor.
4. Busi
Busi adalah part atau bagian di motor yang fungsinya untuk mengubah aliran listrik koil menjadi percikan api sehingga mesin dapat menyala. Jika busi tidak berfungsi dengan baik, maka bisa menyebabkan motor sulit dinyalakan. Untuk itu diperlukan penggantian busi secara berkala.
5. Filter Udara
Fungsi filter udara adalah menyaring udara yang masuk ke ruang pembakaran agar jangan sampai ada kotoran yang masuk, kemudian menyumbat sistem injeksi dan karburator. Biasanya, pemeriksaan akan dilakukan terlebih dahulu, sebelum mekanik memutuskan, apakah filter udara masih bisa dibersihkan atau harus diganti.
Aki (Dok. Planetban.com) |
6. Aki atau Accu
Tegangan pada aki idealnya berada pada 12,3-12,6 Volt dalam kondisi mesin mati. Sementara jika mesin menyala, maka tegangan aki berada pada 13,7 - 14,2 Volt. Nah, kalau tegangan aki tak sesuai ketentuan tersebut, ditemukan ada kebocoran, atau kondisi terminal berkarat, mau tidak mau mekanik harus melakukan pemeriksaan detail. Kondisi aki yang sudah tidak layak harus segera diganti agar Anda tetap bisa menggunakan motor dengan nyaman.
Ban motor (Gambar Planetban.com) |
7. Ban
Pemeriksaan ban juga penting lho dan perlu dilakukan secara berkala. Bahkan seharusnya, Anda memeriksa kondisi ban terlebih dahulu sebelum menggunakan motor. Namun pada saat service motor, mekanik akan memfokuskan pemeriksaan pada tekanan udara di dalam ban, kondisi ban secara keseluruhan (bannya gundul atau tidak), dan sebagainya.
8. Tune up Motor Rutin
Service motor tune up adalah servis rutin yang meliputi pemeriksaan semua komponen, terutama komponen-kompenen yang berkaitan dengan performa motor secara keseluruhan. Pemeriksaan biasanya fokus pada tekanan ban, kondisi lampu, membersihkan karburator (saringan udara), memeriksa tegangan rantai, rem, dan klakson.
Adakalanya tune up harus disertai dengan ganti oli mesin, ganti oli gardan, atau penggantian sparepart lainnya. Namun tenang saja, mekanik akan menginformasikan kepada Anda terlebih dahulu sebelum melakukan tindakan penggantian. Kalau Andasetuju, baru mekanik melakukan perbaikan.
Bengkel Servis Motor Terbaik
Untuk mendapatkan servis yang bagus, Anda harus mencari bengkel servis motor yang bagus juga. Salah satu bengkel yang bisa Anda andalkan ada di Planet Ban. Di bengkel ini, Anda bahkan bisa mendapatkan service motor rasa mesin baru . Hmm… apa itu servis mesin rasa baru?
Servis motor rasa baru dikenal juga dengan sistem servis terpadu. Tujuan melakukan jenis service motor ini untuk meng-upgrade atau meningkatkan performa dan ketahanan motor dengan cara yang cepat dan biaya lebih hemat. Fokus pemeriksaan dan perbaikan pada servis motor rasa baru, yaitu bagian vital yang letaknya tersembunyi dan jarang diservis, termasuk jarang dicek dan disetel rutin.
Apa Manfaat Melakukan Servis di Planet Ban?
Menggunakan oli dan cairan khusus berteknologi tinggi sehingga dapat meningkatkan performa motor dan memproteksi mesin. Otomatis, mesin jadi lebih awet ( jarang rusak).
Jika dipadukan dengan penggunaan sparepart asli, maka pemakaian menjadi lebih nyaman, tahan lama, mesin dingin, dan tarikannya menjadi enteng.
Ganti oli cukup setiap mencapai jarak tempuh 5000km saja (antara 4-6 bulan sekali), sehingga Anda tidak perlu sering ke bengkel. Selain itu, biaya servis jadi lebih hemat. Anda bisa ikut memelihara dan menjaga lingkungan hidup karena emisi dan polusi dari motor berkurang.
Perbedaan Servis Motor di Planet Ban dengan di Tempat lain.
Jika Anda servis di tempat lain, biasanya masih banyak kotoran, debu, dan sisa pembakaran yang tertinggal di beberapa bagian mesin motor. Bahkan sering pula ditemukan kotoran dan debu di blok CVT yang membuat motor jadi terasa berat.
Sementara jika Anda melakukan service motor rutin di Planet Ban, maka seluruh bagian atau part mesin akan dibersihkan hingga seperti baru. Bahkan kepala silinder, blok CVT, klep mesin, piston, throttle body, semuanya bersih dari sisa-sisa pembakaran, debu dan kotoran sehingga terlihat seperti mesin baru.
Service motor di Planet Ban bikin motor Anda seperti punya mesin baru. Hasilnya, tarikan jadi lebih enteng, emisi turun lebih dari 70%, lebih hemat BBM, dan mesin jadi bersih total.
Harga service motor di Planet Ban sangat lengkap dan harga terjangkau. Untuk service motor injeksi hanya Rp20.000,-, sedangkan untuk service CVT sekaligus rantainya Rp19.500,- bahkan service throttle body juga hanya Rp20.000,-
Nah, sekarang Anda sudah tahu manfaat rutin cek kondisi motor dan bagian apa yang perlu diservis. Sekarang, coba ingat-ingat lagi, kapan terakhir Anda service motor? Kalau perlu service motor, yuk ke Planet Ban saja dan dapatkan layanan terbaik untuk servis motor rasa baru.
aku baru aja ganti ban, depan & belakang.. memang belakangan kurang nyaman + was-was kalo lagi nikung. apalagi ini kendaraan utama, keamanan dan keselamatan diri sendiri jadi prioritas tertinggi lah.
ReplyDeleteKebetulan motor yang saya pakai lagi sering ngadat buat starter otomatis, Kang. Keknya kudu cek akinya nih, biar enak ga perlu kickstart. Anjuran buat service rutin memang banyak manfaatnya ternyata.
ReplyDeleteservis ringan di planet ban mah juaranya, untuknya di jogja ada banyak bengkel yang satu ini
ReplyDeleteWah, iya tuh mas. Aku juga beberapa kali mogok dan untungnya ada orang baik yang nolongin di jalan. Servis motor itu penting banget ternyata ya
ReplyDeleteOMG! kok bisa murah banget yaa. mana pelayanannya juga bagus pula.
ReplyDeleteHarus tetap wajib di cek nih kak, apalagi kalau pemakaiannya lumayan tinggi. Dia aja harus disayang, apalagi motor
ReplyDeleteSaya pakai oli merek xten dari planet ban sudah lama. suka dengan daya tahan yang bisa 2x lebih lama dari merek lain, selain itu harganya juga gak bikin kantong bolong.
ReplyDeleteBuat yang tidak paham dengan motor, baca-baca artikel seperti ini sangat bermanfaat sih.
ReplyDeleteApalagi kalau kita service motor cuma tahunya bilang ganti oli saja mas.
Aku punya motor matic beli baru sejak 2008, mas. Memang deh urusan servis mesti diperhatikan. Jangan sampai kelupaan ntar jadi panjang urusannya hehehe. Servis di Planet ban mantap ya. Mekaniknya andal. Produk ban, oli matic dll lengkap dan harganya oke punya.
ReplyDeleteDuh, sedih ya kang.. gara-gara-gara kurang perhatian, motornya sampe kudu opname seminggu. Biasanya kalo udah kejadian gini, kita baru aware buat perhatian ama motor.
ReplyDeleteMemang harus rajin service motor yang kang kalau nggak bisa bahaya banget jika dibiarkan begitu saja tanpa terkendali
ReplyDeleteEmang kadang kita suka kurang perhatian ama kendaraan ya, kang.. Padahal kalo udah ngadat, kita sendiri yang repot.
ReplyDelete