Mar 18, 2013

Mencicipi Ultrabook Toshiba Portege Z930

Mencicipi Ultrabook Toshiba Portege Z930


Ultrabook Toshiba Portege Z930 - Sebagai penggemar teknologi dan seorang blogger tentunya Anda ingin memiliki perangkat yang bernama ultrabook, selain karena bentuknya yang tipis dan ringan, juga dapat digunakan untuk kegiatan rutinitas anda sebagai seorang blogger, mencari hiburan atau untuk urusan pekerjaan. 



Toshiba sebagai vendor komputer ternama di dunia yang berasal dari Jepang, tidak mau ketinggalan dengan kompetitornya yang lebih dulu telah mengeluarkan produk ultrabooknya. Kali ini saya mendapat kesempatan untuk mencicipi produk ultrabook dari Toshiba yang diberinama Toshiba Portege Z930


Sekarang akan saya telisik lebih jauh tentang Ultrabook Toshiba Portege Z930. Pertama tentu pada saat processing awal, ultrabook ini hanya butuh waktu sekitar 10 detik dari mulai menyalakan ultrabook sampai tampilan Windows 7. Produk ini sebenarnya memiliki banyak varian tetapi yang saya gunakan kali ini adalah Toshiba Portege Z930 dengan sistem operasi Windows 7 Profesional 64-bit (6.1, build 7601), diotaki dengan prosesor terbaik saat ini yaitu Processor Intel Core i7-3667U CPU 2.00GHz, dan RAM 6,144GB. 

Layar ultrabook ini memiliki ukuran 13,3 inci dengan layar HD LED. Ultrabook ini memiliki ketipisan hanya 8,3mm dan berat hanya 1,12 kilogram termasuk dengan baterai 8-cell yang bisa bertahan seharian untuk sekali charge. Bagi anda yang suka bermain game atau multimedia, ultrabook ini sangat cocok karena memiliki VGA Intel HD Graphics 4000 Screen Resolution 1366 x 768 piksel (32 bit) (60Hz). Dengan VGA ini tampilan game dan menonton film di ultrabook sangat nyaman tidak ada lag. 


Untuk urusan audio, jangan ditanya ultabook ini memiliki speaker Harman Kardon yang dapat mengeluarkan suara dengan sangat jernih layaknya suara aslinya. Saya mencoba speaker ini dengan memutar video Fatin Shidqia Lubis dari Youtube, dan ternyata suaranya lebih jernih dan mengagumkan. Bagi anda yang membutuhkan konektivitas di Ultrabook Toshiba Portege Z930 ini tersedia dengan lengkap, ada USB 3.0, HDMI, WiFi, Gigabit LAN, VGA eksternal untuk dihubungkan ke proyektor dan slot SD Card. 

Toshiba Portege Z930 ini memiliki pengamananan yang ekstra seperti kuncu pengaman yang diberinama Kensington Lock, fingerprint reader yakni scanner biometrik yang hanya bisa dibuka oleh si pemiliknya dengan menggunakan sidik jari, dan tentunya bisa menggunakan password agar orang lain tidak bisa membukanya. 

Ultrabook ini memiliki kelebihan yang lain seperti bisa digunakan untuk mengisi ulang perangkat atau gadget saat ultrabook dalam keadaan sleep, atau bisa mendengarkan musik walaupun kondisi ultrabook sedang dalam mode sleep. 

Dan yang terakhir ultrabook ini sangat cepat pada saat dimatikan, hanya butuh waktu sekitar 5 detik saja untuk membuat ultrabook ini benar-benar padam. Bagaimana Anda tertarik dengan Ultrabook Toshiba Portege Z930?
Mencicipi Ultrabook Toshiba Portege Z930
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon