Dec 29, 2017

Smartphone Keluaran 2016 Ini Sekarang Diburu Konsumen

Smartphone Keluaran 2016 Ini Sekarang Diburu Konsumen

ASUS Zenfone 3 (ZE520KL) (Dok. Didno)

Perilaku konsumen di Indonesia terkadang bisa ditebak tetapi terkadang tidak bisa ditebak. Dua hari yang lalu smartphone besutan dari Xiaomi yang pre-order sebanyak 15 ribu unit yakni Redmi 5A ludes diburu konsumen Indonesia hanya dalam waktu 5 menit. 


Kesuksesan Xiaomi bisa dipahami mengingat barang yang biasanya dijual lebih mahal ternyata dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau yakni Rp.999.000,- bahkan di negara asalnya sendiri dijual dengan harga Rp.1,3 jutaan kalau dikonversi ke rupiah. 


Tetapi kini ada tren baru dari perilaku konsumen smartphone di Indonesia yakni konsumen smartphone sedang berburu smartphone keluaran September tahun 2016 lalu. Smartphone yang diburu konsumen tersebut adalah ASUS Zenfone 3. 

ASUS Zenfone 3 (ZE520KL) yang pada saat diperkenalkan dibanderol dengan harga Rp.4,1 jutaan tersebut kini hanya dibanderol dengan harga Rp. 2,4 jutaan. Faktor pertama meningkatnya animo masyarakat terhadap smartphone ini adalah faktor stok barang setelah peluncuran agak terlambat sehingga banyak konsumen yang memilih perangkat lain. 

Kedua, faktor harga yang cukup tinggi pada saat peluncuran membuat konsumen menunggu saat yang tepat untuk membeli perangkat ini, sekarang smartphone ASUS Zenfone 3 (ZE520KL) dibanderol dengan harga yang relatif wajar dan terjangkau. 

Ketiga, faktor User Experience atau pengalaman pengguna ASUS Zenfone 3 yang sangat puas dengan perangkat ini, yakni spesifikasi layarnya IPS Plus berukuran 5,5 inci, prosesor Snapdragon 625, RAM 3GB, memori internal 32GB dan baterai 2600mAh.

Keempat, faktor kamera, ASUS Zenfone 3 menggunakan kamera belakang 16 MP dan kamera depan 8MP yang dilengkapi dengan fitur menarik termasuk face beautification. Selain itu smartphone ini dilengkapi dengan OIS (Optical Image Stabilization) sehingga gambar tidak goyang saat mengambil gambar atau video dalam keadaan bergerak atau bergetar sekali pun. Dan sudah siap digunakan untuk mengambil gambar 4K. 

Kelima, karena faktor konektivitas, smartphone ini dilengkapi dengan akses Wi-Fi tipe 802.11ac yang dianggap sebagai akses Wi-Fi tercepat saat ini. Selain itu kabel USB yang digunakan adalah tipe C yang dapat memindahkan data dari smartphone ke laptop atau sebaliknya dengan cepat. 

Selain tipe ASUS Zenfone 3 (ZE520KL) RAM 3GB dan memori 32GB, ASUS Zenfone 3 dengan RAM 4GB dan memori internal 32GB dibanderol 2,5 juta, dan ASUS Zenfone 3 (ZE552KL) dengan RAM 4GB, dan memori internal 64GB harganya dulu dibanderol sebesar Rp. 5,1 juta sekarang menjadi Rp.3 juta. 

Jadi saatnya sekarang berburu smartphone ASUS Zenfone 3 yang sebentar lagi akan mendapatkan pembaruan Android Oreo.
Smartphone Keluaran 2016 Ini Sekarang Diburu Konsumen
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon