Feb 5, 2019

Samsung Hadapi Xiaomi Dengan M20

Samsung Hadapi Xiaomi Dengan M20

Samsung M20

Tidak bisa dipungkiri pangsa pasar kelas menengah ke bawah digerogoti oleh Xiaomi. Tidak hanya di Indonesia tetapi pasar dunia pun sama. Oleh karena itu Samsung langsung mengambil langkah cepat agar tidak kehilangan pendapatannya setelah dikuasai oleh smartphone-smartphone asal China. 

Samsung menghadapi vendor asal China khususnya Xiaomi dengan smartphone terbarunya yang diberi nama Samsung M20. Smartphone ini digadang-gadang oleh banyak pengamat akan menjadi kebangkitan Samsung di ranah smartphone kelas menengah ke bawah. 

Samsung M20 memiliki beberapa fitur yang menarik dan siap bertarung dengan produk-produk dari Xiaomi. Berikut spesifikasi Samsung M20 : 

Layar 
Layar Samsung M20 memiliki ukuran 6,3 Inci dengan Infinity V Display dengan resolusi 2340x1080piksel FHD+ Crystal Clear Resolution, dengan bezel yang sangat tipis, dengan screen rasio 90%, aspek rasio 19,5:9, dengan kedalaman warna 409PPI yang cocok untuk nonton video atau bermain game. 

Layarnya menggunakan notch tetesan air dengan menempatkan kamera depan di posisi tengah sehingga menambah keindahan dari smartphone Samsung M20 ini. 

Performa 
Smartphone ini menggunakan CPU Dual-core Cortex A73 dengan clock 1,8GHz dan 1,6GHz Hexa-Core Cortex A-53. GPU Mali-G71 MP2, prosesor 14nm FinFET. Ada dua pilihan dan penyimpanan yakni RAM 3GB dengan penyimpanan 32GB atau RAM 4GB dengan penyimpanan internal 64GB bisa ditambah dengan microSD hingga 512GB. 

Dual SIM VoLTE 
Tidak mau ketinggalan, slot SIM card yang disematkan pada smartphone Samsung M20 ini sudah dilengkapi dengan dual SIM VoLTE sehingga tidak perlu mengubah posisi kartu mana yang VoLTE atau yang tidak. 

Baterai 
Smartphone ini Samsung M20 menggunakan baterai berkapasitas besar yakni 5000mAh. Hanya dengan mengisi ulang baterai selama 10 menit dapat digunakan untuk 3 jam menonton video, atau 11 jam mendengarkan musik. 

Kamera 
Kamera belakang Samsung M20 sudah menggunakan Dual kamera yakni menggunakan sensor 13MP dengan aperture F/1.9 dan kamera 5MP dengan kemampuan ultrawide angle hingga 120 derajat, sedangkan kamera depannya memiliki sensor 8MP dengan aperture F/2.0 dengan In-Display Flash. 

Sensor 
Samsung M20 sudah dilengkapi dengan pengaturan sensor sidik jari dan fast face atau pengenalan wajah untuk keamanan smartphone Samsung M20. Smartphone ini memiliki pilihan warna Ocean Blue dan Charcoal Black. 

Smartphone ini memang belum masuk ke Indonesia tapi di India yang dibanderol dengan harga 12.990 Rupee atau setara dengan Rp. 2,1 Jutaan sedangkan untuk RAM 4GB dan penyimpanan internal 64GB, sedangkan untuk versi RAM 3GB dan penyimpanan internal 32GB dibanderol dengan harga Rp. 2,5 Jutaan, seperti dikutip dari Samsung.com (05/02/2019).
Samsung Hadapi Xiaomi Dengan M20
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon