Soal Try Out 5 OSN IPS Tahun 2025
Tidak terasa hanya menghitung hari, Olimpiade Sains Nasional (OSN) bidang Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) tingkat SMP akan segera hadir.
Kami kembali mengadakan Try Out OSN IPS ke-5. Kegiatan ini merupakan bagian penting dari rangkaian pembinaan siswa untuk mengasah kemampuan, strategi berpikir kritis, serta pemahaman konsep-konsep IPS secara lebih mendalam.
Try Out ke-5 OSN IPS SMP ini bertujuan untuk:
- Mengukur pemahaman dan kesiapan siswa dalam menghadapi soal-soal OSN IPS yang menantang.
- Memberikan pengalaman kompetitif yang positif bagi para peserta.
- Menemukan kelemahan dan kekuatan siswa sebagai bahan evaluasi dan pembinaan lebih lanjut.
Materi yang Diuji
Materi yang diujikan dalam Try Out ini mencakup berbagai tema utama dalam IPS, seperti:
- Geografi
- Ekonomi
- Sosiologi
- Sejarah
Soal-soal dirancang dengan tingkat kesulitan menyerupai OSN sesungguhnya untuk level yang lebih tinggi, mencakup soal pilihan ganda kompleks, studi kasus, serta pemetaan konsep, yang mendorong siswa untuk berpikir lintas bidang dan integratif.
Cara Mengikuti Try Out 5 OSN IPS SMP :
Untuk mengerjakan soal ini silakan klik di bawah ini menggunakan akun Gmail masing-masing.
- Login menggunakan akun Gmail masing-masing.
- Isi data diri: Nama, Asal Sekolah, Kabupaten/Kota, Provinsi.
- Gunakan Token: APEPSI
- Waktu mengerjakan: 90 menit.
- Setelah selesai, klik "Kirim".
Berikut link untuk mengerjakan Soal Try Out 5 OSN IPS SMP Tahun 2025 silakan klik di sini