Nov 22, 2012

AR-MAPS Aplikasi Peta dengan Video Untuk iPhone

AR-MAPS Aplikasi Peta dengan Video Untuk iPhone

Crossfader baru saja mengembangkan versi 1.4 dari AR-MAPS, sebuah aplikasi peta untuk iPhone yang mendukung augmented reality (AR). AR merupakan salah satu solusi visualisasi. Dengan aplikasi peta ini iphone anda dapat memvisualisasikan gambar peta pada bagian bawah layar, dan pada bagian atasnya dapat mengambil video saat anda berada. Hal ini membuat navigasi peta lebih mudah untuk memvisualisasikannya. 

AR-MAPS mendukung perangkat iPhone, seperti iPhone 5, dan iPhone 4S, Anda dapat memilih antara peta standar atau Google Maps. AR-MAPS versi 1.4 tidak hanya menggunakan Bahasa Jepang, tetapi sudah mendukung Bahasa Inggris. Dengan AR-MAPS, Anda dapat mengalihkan antara AR dan mode Peta hanya dengan mengubah cara Anda memegang iPhone.

Dibandingkan dengan versi pertama, versi baru ini memiliki fitur untuk mengurangi konsumsi baterai, seperti menyalakan kamera bawah ketika tidak dalam modus AR. Selain itu modus iPhone dapat diatur untuk tidak berubah ketika anda diam di tempat seperti di dalam mobil. AR-MAPS pada dasarnya memiliki tiga mode. Pertama modus Peta, dapat digunakan sebagai peta planar biasa. Misalnya, Anda dapat mengetahui tempat terdekat di mana Anda berada, dan Anda dapat mencari informasi lokasi restoran atau hotel. Sedangkan modus Daftar, dapat digunakan ketika Anda mencari lokasi yang anda inginkan, dan Anda dapat melihat semua hasil pencarian Anda. Dan yang ketiga modus AR jika Anda masih kehilangan arah, Anda bahkan dapat mengirimkan tujuan ke teman-teman anda, sehingga mereka dapat membantu Anda keluar dari lokasi tersebut.

 
Sumber
AR-MAPS Aplikasi Peta dengan Video Untuk iPhone
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon