Sep 9, 2019

Contoh Pengisian SPMI (Sistem Penjamin Mutu Pendidikan Internal)

Contoh Pengisian SPMI (Sistem Penjamin Mutu Pendidikan Internal)

Contoh Pengisian SPMI

Contoh Pengisian SPMI – Saat ini sekolah kembali disibukkan dengan yang namanya SPMI atau singkatan dari Sistem Penjamin Mutu Pendidikan terbaru. SPMI adalah sistem penjaminan mutu yang dilaksanakan mandiri oleh pihak sekolah. 

SPMI dilaksankan pada tingkat satuan Dikdasmen (Pendidikan Dasar dan Mengenah). SPMI-Dikdasmen mencakup seluruh aspek penyelenggaraan pendidikan dengan memanfaatkan sumber daya untuk mencapai SNP (Standar Nasional Pendidikan).

Ada 8 Standar Nasional Pendidikan di Indonesia yakni : 
1. Standar Isi
2. Standar Kompetensi Lulusan
3. Standar Proses Pendidikan 
4. Standar Sarana dan Prasarana
5. Standar Pengelolaan
6. Standar Pembiayaan Pendidikan 
7. Standar Penilaian Pendidikan 
8. Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan 

SPMI-Dikdasmen dievaluasi dan dikembangkan secara berkelanjutan oleh setiap satuan pendidikan. Selain itu SPMI-Dikdasmen ditetapkan oleh satuan pendidikan dan dituangkan dalam pedoman pengelolaan satuan pendidikan serta disosialisasikan kepada pemangku kepentingan pendidikan. SPMI-Dikdasmen memiliki siklus kegiatan yang terdiri atas : 

  • Memetakan mutu pendidikan pada tingkat satuan pendidikan berdasarkan SNP 
  • Membuat perencanaan peningkatan mutu yang dituangkan dalam rencana kerja sekolah
  • Melaksanakan pemenuhan mutu dalam pengelolaan satuan pendidikan dan proses pembelajaran 
  • Melakukan monitoring dan evaluasi proses pelaksanaan pemenuhan mutu yang telah dilakukan Menyusun strategi peningkatan mutu berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi 
Nah bagi bapak dan ibu guru yang sedang kebingungan mengisi SPMI dan monitoring dan evaluasi berikut ini kami berikan contohnya silakan



Contoh Pengisian SPMI (Sistem Penjamin Mutu Pendidikan Internal)
4/ 5
Oleh
Add Comments

Silakan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan sopan tanpa spam
EmoticonEmoticon